DKI Jakarta

pbwashliyah@gmail.com

IndonesianArabicThaiEnglishChinese (Simplified)

Ketum PB: Kader Al Washliyah Harus Tetap Waspada Upaya Mengecilkan Nilai Pancasila

JAKARTA – Kalangan kader Al Jam’iyatul Washliyah (Al Washliyah) harus tetap waspada terhadap upaya-upaya yang mengecilkan nilai-nilai Pancasila. Meski Partai Komunis Indonesia (PKI) sebagai partai terlarang dan sudah dibubarkan, namun paham komunis harus diwaspadai dalam kehidupan masyarakat.

“PKI secara lembaga sudah dibubarkan sama dengan Organisasi terlarang lainnya, namun demikian setiap kita harus tetap mewaspadai akan adanya upaya untuk kebangkitan kembali paham komunisme,” kata Ketua Umum Pengurus Besar Al Washliyah, Dr.H.Masyhuril Khamis, SH,MM di Jakarta pada hari Kamis 02 Oktober 2025/10 Rabiul Akhir 1447 H.

Menurut Masyhuril, setiap pribadi yang mengaku ber-Pancasila, maka paham komunisme, atheisme harus dilawan.Jangan sampai merusak sendi-sendiri kehidupan masyarakat. Karena cara PKI untuk meluapkan kebenciannya kepada Islam dan ulama, adalah dengan membuat berbagai propaganda, penistaan agama, memecah persatuan dan kesatuan anak bangsa.

“Jangan pernah memberikan ruang untuk itu, karena catatan kekejaman PKI, telah mencederai, membunuh ulama, tokoh dan ribuan manusia,” ujar Masyhuril.

Masyhuril mengatakan bahwa ulama dan tokoh Al Washliyah sejak dahulu bersama kekuatan lainnya terutama TNI telah ikut bersama berjuang dan membentengi umat dari gerakan PKI.

“Al Washliyah tetap waspada dan terus mencermati segala propaganda yang ‘mungkin akan’ terjadi, dan itu adalah bagian kecintaan Al Washliyah pada NKRI,” ujar Masyhuril.

Orang nomor satu di organisasi Al Washliyah, yang telah memiliki 35 pengurus wilayah se-Indonesia, 9 Pengurus Perwakilan Luar Negeri (PPLN) Al Washliyah, menjelaskan bahwa Al Washliyah berdiri sebelum Indonesia Merdeka. Tepatnya 30 November 1930/9 Rajab 1349 H di Kota Medan.

Tidak sedikit tokoh dan ulama Al Washliyah menjadi korban kekejaman PKI. (sir)

lihat lebih banyak lagi

Sekretaris PB Al Washliyah Sugiat Santoso Desak Seluruh Bandar Narkoba Dipindah ke Nusakambangan

JAKARTA - Sekretaris Pengurus Besar Al Jam'iyatul Washliyah (PB Al Washliyah), Sugiat Santoso, yang juga Wakil Ketua Komisi XIII DPR RI, mengapresiasi Menteri Imigrasi...

Khutbah Jumat: Cahaya Kemuliaan Rasulullah SAW

ٱلسَّلَامُ عَلَيْكُمْ وَرَحْمَةُ ٱللَّٰهِ وَبَرَكَاتُهُالْحَمْدُ لِلهِ رَبِّ الْعَالَمِيْنَ، وَبِهِ نَسْتَعِيْنُ عَلَى أُمُوْرِ الدُّنْيَا وَالدِّيْنِ، وَالصَّلَاةُ وَالسَّلَامُ عَلَى أَشْرَفِ اْلأَنْبِيَاءِ وَالْمُرْسَلِيْنَ، نَبِيِّنَا مُحَمَّدٍ صَلَّى اللهُ...

Pengurus Besar Al Washliyah Umumkan Logo Resmi & Tema HUT ke-95 Al Washliyah

JAKARTA - Pengurus Besar Al Jam'iyatul Washliyah (PB Al Washliyah) mengumumkan logo resmi dan tema peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-95 Al Washliyah tahun...

Jelang Peringatan HUT ke-95 Al Washliyah, Ketum PB Al Washliyah Ceramah di Kapuas Hulu Kalbar

PUTUSSIBAU - Ketua Umum Pengurus Besar Al Jam'iyatul Washliyah (PB Al Washliyah), Insya Allah menjadi penceramah pada acara istighosah dan tabligh akbar di Pondok...