DKI Jakarta

pbwashliyah@gmail.com

IndonesianArabicThaiEnglishChinese (Simplified)

Rumah Duka di Kayumanis Matraman Jaktim Dipadati Jemaah

JAKARTA – Rumah duka Wizdan Fauran Lubis di kawasan Kayumanis, Matraman, Jakarta Timur, Senin 10 Juni 2024 atau bertepatan 3 Zulhijjah 1445 H langsung dipadati jemaah atau pelayat, termasuk peserta rapat kemah nasional Pramuka Al Washliyah.

Kedatangan peserta rapat dan pelayat disambut keluarga almarhum, yakni ibunda, Hj Rahmah, istri dan kedua anak almarhum, adik kandung almarhum dan lain-lain. Dalam suasana haru, ibunda Hj Rahmah menyampaikan permohonan maaf kepada semua tamu maupun unsur PB Al Washliyah, apabila ada salah dan khilaf almarhum dalam pergaulan berorganisasi di kantor PB Al Washliyah, maupun dalam aktifitas sehari-hari, “Maafkan Wizdan ya,” pinta Hj Rahmah.

Kabar duka tersebut, menurut ibunda almarhum, diperolehnya dari Sekjen PB Al Washliyah, Dr.H.Amran Arifin melalui telepon seluler. Dengan hati ikhlas, seluruh keluarga terdekat menerima dan merelakan kepergian almarhum menghadap Ilahi Robb, apalagi di tanah suci, Arab Saudi. Setelah itu, pihak keluarga juga mendapat informasi langsung dari Mekkah Al Mukarromah, melalui rekan-rekan sejawat almarhum.

:Wizdan berangkat dalam kondisi sehat. Tidak ada apa-apa,” urai Hj Rahmah kepada tamu penuh air mata seorang ibu.

Wizdan Fauran wafat di tanah suci, menurut beberapa pelayat menunjukkan bahwa almarhum semasa hidup adalah orang baik. Ia pun meninggal dunia dalam keadaan baik, dalam keadaan suci di tempat yang baik dan pada saat bertugas melayani jemaah haji Indonesia. “Allah memanggil Wizdan di tempat yang baik,” ucap seorang tamu.

Malam hari di rumah duka diselenggarakan pembacaan Surah Yaasin, tahlil, tahtim dan doa, yang diikuti oleh kader, pengurus Al Washliyah beserta warga sekitar.

(sir)

lihat lebih banyak lagi

Ini Cara Beramal Mendikdasmen Bantu Washliyah, Baca Penjelasannyaâ€Ĥ

JAKARTA - Menteri Pendidikan Dasar dan Menengah (Mendikdasmen), Prof.Dr.H.Abdul Mu'ti, M.Ed ingin beramal membantu Ormas Islam, termasuk Al Jam'iyatul Washliyah. Ternyata Menteri yang berasal...

Jumat Malam, Mendikdasmen Akan Hadiri Rakernas dan Rapimnas Al Washliyah di Sentul Bogor

JAKARTA - Menteri Pendidikan Dasar dan Menengah (Mendikdasmen) RI, Prof. Dr.H.Abdul Mu'ti, M.Ed menyatakan kesediaan waktunya menghadiri rapat kerja nasional (Rakernas) dan Rapat Pimpinan...

Bulan Ramadan, Muslimat Al Washliyah – Kowani Berbagi Dengan Perempuan Ojol

JAKARTA - Pimpinan Pusat Muslimat Al Washliyah bersama dengan Kongres Wanita Indonesia (Kowani) berbagi kasih dengan 100 orang perempuan, yang tergabung dalam Komunitas Perempuan...

Muslimat Washliyah Sultra Bagi Takjil dan Bantuan di TPA Ulumul Qur’an Alolama Kendari

KENDARI-Ketua umum Pimpinan Wilayah Muslimat Al Washliyah Sulawesi Tenggara (Sultra), Rosmiati, S. Ag bersama pengurus lainnya menyerahkan bantuan alat pengajian dan juga berbagi takjil...