MEDAN – Sekretaris Jenderal Pimpinan Pusat Ikatan Sarjana Al Washliyah [PP ISARAH], Raja Fanny Fatahillah M.Si bersilaturahim dan berdiskusi terkait peningkatan, pengembangan Lembaga Penelitian Pengabdian Masyarakat (LP2M) serta peningkatan Jurnal Sinta Universitas Muslim Nusantara [UMN] Al Washliyah, Medan, Sumatera Utara, bertempat di gedung Tuan Arsyad Thalib Lubis.
Kedatangannya disambut oleh Wakil Rektor [Warek] 1 UMN Al Washliyah, Dr.Firmansyah,M.Si dan Warek 3 UMN Al Washliyah, Dr.Anwar Sadat M.AgH
Menurut Sekjen PP ISARAH, Raja Fanny Fatahillah, kunjungan itu sekaligus mendiskusikan perihal pelatihan nasional Jurnal yang akan dilaksanakan PP ISARAH bersama kampus-kampus Al Washliyah. âHari ini kita mengunjungi pihak rektorat UMN dalam rangka bersilaturahim dan berdiskusi untuk program-program peningkatan mutu universitas khususnya bidang penelitian, pengabdian masyakat,” kata Raja.
Ia berterimakasih kepada perwakilan rektorat yang telah menerima kunjungan PP ISARAH dengan baik. âTerimakasih atas sambutan pak warek 1 dan 3 dalam diskusi hari ini, dan ke depannya kita akan sinergikan lebih taktis mengenai program apa yang bisa dijalankan bersama,â ucapnya.
Di sisi lain, Warek 1 UMN Al Washliyah menyambut baik hasil diskusi bersama Sekjen ISARAH terkait ide gagasan yang dapat menunjang program peningkatan kelembagaan ke depan. âSangat baik ide dan gagasan yang didiskusikan, agar setelah ini kita akan teruskan ke pak rektor UMN agar program-program efektif ini bisa saling bersinergi dan membuat kelembagaan LP2M dan Jurnal kita dapat berkembang,” tutur Wakil Rektor 1 UMN. [rilis/sir]