DKI Jakarta

pbwashliyah@gmail.com

IndonesianArabicThaiEnglishChinese (Simplified)

Resensi Buku: Dewan Fatwa Al Jam`iyatul Washliyah

ALHAMDULILLAH, warga Al Jam’iyatul Washliyah terus memiliki bacaan-bacaan baru, di antaranya sebuah buku yang berjudul Dewan Fatwa Al Jam’iyatul Washliyah: Sejarah dan Fatwa-fatwa. Penulis buku ini adalah Dr. Ja’far, M.A. Ia lahir di Medang Ara (Kabupaten Aceh Tamiang, Provinsi Aceh), 27 Januari 1984. Ia meraih gelar Master of Arts (M.A.) dalam bidang Pemikiran Islam pada tahun 2009, dan gelar Doktor dalam bidang Agama dan Filsafat Islam dari Program Pascasarjana Universitas Islam Negeri Sumatera Utara Medan pada tahun 2015.

Ia sudah menghasilkan banyak karya dalam bidang pemikiran Islam dan kajian Kealwashliyahan. Saat ini, ia diamanahkan sebagai Ketua Lembaga Kajian Strategis Al Washliyah Pengurus Besar Al Jam’iyatul Washliyah periode 2021-2026. Buku Dewan Fatwa Al Jam’iyatul Washliyah ini diterbitkan oleh penerbit Perdana Publishing pada tahun 2020. Buku ini terdiri atas 156 + xii halaman.

Dalam konteks wawasan Kealwashliyahan, belakangan ini dirasakan masih ada kader Al Washliyah yang kurang memahami seluk beluk organisasi Al Washliyah. Tentu saja ini merupakan semacam penyakit yang tidak memperlihatkan gejala, tampaknya memang sepele, akan tetapi sangat penting “disembuhkan”. Padahal, para kader Al Washliyah perlu meng-upgrade kembali pengetahuan mereka tentang sejarah dan seluk beluk Al Washliyah dengan membaca berbagai referensi, baik dari buku-buku Al Washliyah yang ditulis oleh para cendekiawan Al Wasliyah maupun dari sumber-sumber lainnya.

Salah satu buku yang ditulis oleh cendekiawan Al Washliyah dan perlu dibaca adalah buku yang berjudul Dewan Fatwa Al Jam’iyatul Washliyah: Sejarah dan Fatwa-fatwa. Buku ini merupakan buku pertama yang mengulas sejarah dan fatwa-fatwa Dewan Fatwa Al Washliyah.

Buku Dewan Fatwa Al Jam’iyatul Washliyah ini adalah buku yang berisi tentang sejarah pertumbuhan dan perkembangan Dewan Fatwa Al Washliyah dan fatwa-fatwa yang pernah diputuskan oleh Al Jam’iyatul Washliyah. Buku ini menarik minat baca karena buku ini berisi sejarah dan perkembangan Dewan Fatwa Al Washliyah. Sebagai kader Al Washliyah, sepatutnya kita juga harus mengetahui bagaimana sejarah pertumbuhan dan perkembangan dari Dewan Fatwa.

Buku Dewan Fatwa Al Jam’iyatul Washliyah ini diterbitkan pada tahun 2020. Secara umum, buku ini membahas sejarah dan fatwa-fatwa Dewan Fatwa Al Washliyah. Secara khusus, buku ini membahas (1) sejarah awal Al Washliyah, (2) kedudukan dan wewenang Dewan Fatwa Al Washliyah (3) Ulama dan cendekiawan dalam Dewan Fatwa Al Washliyah (4) biografi ringkas Ketua Dewan Fatwa Al Washliyah, (5) ideologi Al Washliyah, (6) pedoman penetapan fatwa Al Washliyah, (7) keputusan Musyawarah Alim Ulama Al Washliyah, (8) fatwa-fatwa Dewan Fatwa Al Washliyah, (9) muzakarah ulama dan cendekiawan Al Washliyah menjelang Muktamar Al Washliyah ke-XXI, (10) struktur pengurus, kegiatan strategis dan sidang fatwa Dewan Fatwa Al Washliyah periode 2015-2020.

Buku ini juga mengungkap keputusan-keputusan Dewan Fatwa Al Washliyah yang belum pernah diterbitkan selama ini dan beberapa fatwa yang pernah diterbitkan tidak secara masif dan hanya tersebar secara terbatas di kalangan pengurus. Penulisnya memberikan ulasan menarik mengenai sejarah dan perkembangan Dewan Fatwa Al Washliyah, dan ulasan tersebut didasarkan pada sumber-sumber langka dan lawas. Inilah kekuatan utama dari buku ini.

Banyak hal menarik dari isi buku ini. Di antaranya adalah informasi bahwa lembaga ini pertama sekali bernama Madjlis Al-Fatwa Al Washliyah, kemudian berubah menjadi Dewan Fatwa Al Washliyah, lalu menjadi Dewan Fatwa, Penasehat dan Pertimbangan Al Washliyah, dan akhirnya kembali menjadi Dewan Fatwa Al Washliyah. Hal menarik lain juga terlihat pada uraian di halaman 27-45, di mana penulis mengajak kita untuk mengetahui biografi Ketua Dewan Fatwa Al Washliyah.

Setidaknya ada sembilan ulama dan cendekiawan Al Washliyah yang pernah diamanahkan sebagai Ketua Dewan Fatwa Al Washliyah. Para ulama dan cendekiawan yang pernah menjadi pimpinan lembaga syariah Al Washliyah ini adalah Ustaz M. Arsjad Th. Lubis tahun 1938, Ustaz Abdul Wahab Lubis tahun 1959, Ustaz Yusuf Ahmad Lubis tahun 1978, Ustaz M. Arifin Isa tahun 1986, H.Bahrum Djamil tahun 1973, Ustaz M. Ridwan Ibrahim Lubis tahun 1997, Ustaz Jalaluddin A. Muthalib tahun 1992, K.H. Totoh Abdul Fattah tahun 2003 dan Ustaz Ramli Abdul Wahid tahun 2015. Saat ini, lembaga ini dipimpin oleh Ustaz Abdul Hamid Usman.

Selain itu, dalam menguraikan persoalan yang dibahas, penulis menggunakan bahasa yang mudah difahami, alur penyampaian yang terstruktur, pembahasan yang singkat dan padat, dan sumber bacaan yang kuat dan representatif. Sebab itulah, buku ini perlu menjadi referensi utama para kader Al Washliyah dan menjadi rujukan para peneliti organisasi Al Washliyah. Semua kader Al Washliyah perlu memiliki buku ini.

Cetakan pertama buku ini sudah habis tetapi masih berbedar di kalangan elit Al Washliyah saja. Semoga kelak buku ini bisa digandakan dan dibagikan secara gratis kepada semua kader Al Washliyah di Indonesia, khususnya para dosen, guru, mahasiswa dan pelajar di lembaga pendidikan Al Washliyah.

Untuk kesempurnaan buku ini di masa mendatang, penulis buku ini tampaknya perlu terus melacak dan menemukan sumber-sumber Kealwashliyahan periode sebelum era kemerdekaan, mengingat beberapa informasi mengenai sejarah awal Dewan Fatwa Al Washliyah masih belum banyak terungkap. Nashrun minallah wa fathun qarib, wa basysyiril mu’minîn.

Zuhri Arif, S.H., M.H.

  • * Anggota Lembaga Kajian Strategis Al Washliyah Pengurus Besar Al Jam’iyatul Washliyah Periode 2021-2026

lihat lebih banyak lagi

PPLN Mesir Peringati HUT ke-94 Al Washliyah Ditandai Aneka Lomba dan Tasyakuran

KAIRO -Memperingati Hari Ulang Tahun ke-94 Al Jam'iyatul Washliyah, Pengurus Perwakilan Luar Negeri (PPLN) Al Jam'iyatul Washliyah Mesir mengadakan aneka kegiatan perlombaan dan juga...

Muhammad Fawazul Alwi Resmi Dikukuhkan Sebagai Ketua GPA Aceh Barat 2024-2028

ACEH BARAT - Muhammad Fawazul Alwi resmi dikukuhkan sebagai Ketua Gerakan Pemuda Al Washliyah (GPA) Aceh Barat periode 2024-2028 dalam sebuah acara pelantikan yang...

Tabligh Akbar di UNIVA Labuhan Batu, UAS: Tarik Tabungan Dari Bank Konvensional & Alihkan ke Bank Washliyah

RANTAU PRAPAT - Ustad kondang, Prof.Dr.H.Abdul Somad, Lc,D.E.S.A, Ph.D, atau yang lebih dikenal dengan sapaan Ustaz Abdul Somad (UAS) mengajak warga Washliyah untuk menunaikan...

Upacara Peringatan Detik-Detik Lahirnya Al Washliyah ke-94 di SMP Al Washliyah Kayumanis Berlangsung Khidmat

JAKARTA – Memperingati Hari Lahir Al Jam’iyatul Washliyah (Al Washliyah) yang ke-94 tahun, SMP Al Washliyah Kayumanis, Jakarta Timur, menggelar upacara yang berlangsung khidmat...